Potensi

Mahasiswa KKN UIN Walisongo Posko 40 Gondang Journey Lakukan Pembaharuan Profil Desa Gondang

Mahasiswa KKN Reguler UIN Walisongo Semarang Posko 40 Gondang Journey, melalui Divisi PDD (Pendidikan dan Dokumentasi), melaksanakan pembaruan Profil Desa Gondang secara langsung dengan turun ke seluruh dusun. Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan seluruh data, dokumentasi, dan informasi desa tersaji secara akurat, menyeluruh, dan sesuai dengan kondisi terbaru.

Proses pembaruan dilakukan dengan mengunjungi setiap sudut Desa Gondang, mulai dari wilayah pemukiman, fasilitas umum, tempat ibadah, hingga lokasi potensi desa. Selama kegiatan, tim PDD mendokumentasikan berbagai bagian desa, mencatat perkembangan fasilitas, serta berkoordinasi langsung dengan perangkat desa dan warga setempat untuk memverifikasi data.

Dalam pembaruan profil ini, mahasiswa mencatat bahwa Desa Gondang memiliki total 2.133 penduduk dengan 671 kepala keluarga yang menempati wilayah seluas 340,332 hektare.Mayoritas masyarakat memeluk agama Islam, yang ditandai dengan keberadaan empat masjid dan sejumlah mushola yang tersebar di berbagai dusun.Desa Gondang juga memiliki empat lembaga pendidikan, yaitu SDN 01 Gondang, SDN 02 Gondang, SMPN 3 Limbangan, dan TK Amanah Gondang. Selain itu, terdapat empat TPQ yang tersebar merata di setiap dusun dan menjadi tempat pendidikan agama bagi anak-anak. Sebagian besar warga Gondang menggantungkan penghasilan dari sektor pertanian, terutama komoditas sayur, buah, dan padi yang menjadi sumber ekonomi utama.

Potensi desa juga turut didokumentasikan, termasuk keberadaan destinasi wisata alam Curug Panglebur Gongso yang menjadi kebanggaan warga. Di sektor kuliner, Gondang memiliki makanan khas Gethuk Demangan yang sudah dikenal luas. Sementara pada bidang seni budaya, masyarakat masih melestarikan berbagai kesenian tradisional, salah satunya tari Warok Kolo Sekti yang menjadi identitas seni desa.Selain pendataan, mahasiswa juga melakukan wawancara singkat mengenai asal-usul Desa Gondang serta potensi desa yang sedang dikembangkan. Untuk penjelasan lengkap mengenai sejarah desa, masyarakat dapat melihat video dokumentasi yang telah diunggah melalui kanal YouTube Gondang Journey.

Ketua Divisi PDD menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan memberikan data yang lebih akurat untuk pemerintah desa serta menjadi acuan dalam penyusunan program pembangunan.“Kami ingin memastikan bahwa profil desa benar-benar mencerminkan kondisi Gondang saat ini. Semoga hasil pembaruan ini dapat bermanfaat bagi perangkat desa dan seluruh masyarakat,” ujarnya.

Kegiatan berjalan lancar dan mendapat apresiasi penuh dari pemerintah desa. Dengan selesainya pembaruan profil ini, mahasiswa KKN Posko 40 Gondang Journey berharap kontribusi tersebut dapat membantu meningkatkan transparansi informasi serta memajukan potensi Desa Gondang ke depan.

Share :

Cuaca Hari Ini

Senin, 24 November 2025 20:48
Awan Mendung
28° C 27° C
Kelembapan. 87
Angin. 1.23